Monitoring dan Bimbingan Prakerin Siswa SMK Mabdaul Ulum


Tasiklamaya – Dalam rangka mengetahui pelaksanaan Praktik Kerja Industri (Prakerin) di beberapa instansi yang diikuti oleh para siswa, SMK Mabdaul Ulum Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev). Kegiatan yang berlangsung pada pekan pertama di bulan Agustus 2023 tersebut dilaksanakan oleh tim guru pembimbing yang sudah ditunjuk sebelumnya. Kegiatan monev tersebut dilakukan kepada seluruh siswa jurusan Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran (OTKP) serta jurusan Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP) yang saat ini tersebar di berbagai instansi pemerintahan maupun dunia usaha. 

Kegiatan Prakerin sendiri akan memberikan pengalaman kerja yang berharga bagi siswa. Selain itu, siswa juga akan mempelajari bagaimana cara mendapatkan pekerjaan juga belajar untuk memiliki pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakat siswa tersebut. Dengan kata lain, Prakerin merupakan salah satu kegiatan yang menempatkan siswa untuk terlibat langsung dalam dunia kerja. Prakerin dilaksanakan dalam rangka memenuhi kebutuhan akan tenaga kerja yang profesional sehingga diharapkan siswa mampu menerapkan ilmu yang didapatkannya semasa Prakerin.

Adapun Kegiatan monitoring dan bimbingan siswa ini dilakukan oleh guru pembimbing dari SMK Mabdaul Ulum yang telah ditentukan sebelumnya. Para guru pembimbing bertugas untuk memantau dan membimbing para siswa yang menjadi tanggung jawabnya dalam pelaksanaan Prakerin di instansi – instansi pemerintahan serta duniabisnis. Di samping itu kegiatan monitoring ini dilakukan untuk mendapatkan umpan balik guna meningkatkan mutu pelaksanaan Prakerin. Bimbingan siswa Prakerin dilakukan secara rutin dan berkala oleh masing-masing guru pembimbing dari sekolah.

Pada saat kunjungan guru pembimbing sekolah juga menanyakan kondisi dan kabar siswa Prakerin. Apakah mereka mengalami permasalahan atau kendala dalam pelaksanaan tugas sehari-hari selama praktik. Kegiatan Prakerin yang diikuti para siswa dari dua program studi, yaitu OTKP dan BdP ini dilaksanakan pada pekan pertama di bulan agustus 2023. Untuk itu, guru pembimbing juga mengingatkan kepada para siswanya untuk mulai megisi jurnal dan mempersiapkan laporan kegiatan selama praktik di masing-masing lokasi praktik.



Share:

0 $type={blogger}:

Posting Komentar

Sekolah

Unordered List

Pages

Sample Text

Visitor

Flag Counter